Postingan

Menampilkan postingan dari Agustus, 2018

MPM dan BEM STIKes Respati : Saatnya Membuka Lembaran yang Baru

Gambar
Foto bersama setelah prosesi Sertijab dan Pelantikan Pemimpin Umum MPM dan Presiden BEM & Wakil Presiden BEM baru periode 2018-2019 disaksikan seluruh perwakilan delegasi mahasiswa prodi kesehatan masyarakat dan kebidanan di rapat tertutup, Selasa (28/8). Rekamrest News - Seminggu sudah perjalanan mahasiswa STIKes Respati bersama Komisi Pemilihan Umum (KPU) dalam pencarian seorang pemimpin kedua lembaga mahasiswa yang mengisi kursi tertinggi di Majelis Pemusyawaratan Mahasiswa (MPM) dan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM). Kedua organisasi mahasiswa ini selalu diibaratkan sebagai miniatur pemerintahan karena secara tidak langsung politik bergelora didalamnya. Ditinjau dari sejarah BEM, sebelum disebut dengan nomenklatur BEM, organisasi mahasiswa intrakampus di Indonesia dikenal sebagai Dewan Mahasiswa atau biasa disingkat Dema. Dema mulai dibentuk di universitas-universitas di Indonesia pada 1950-an. Kala itu, Dema menjadi wadah belajar berpolitik karena berfungsi sebagai studen

3 Agenda Kampus di Bulan Agustus Meriahkan Masa Liburan Semester

Gambar
Sedang berlangsung Musyawarah Besar (Mubes) MPM dan BEM STIKes Respati periode 2017-2018 di sesi Laporan Pertanggung Jawaban sekaligus sosialisasi Pemilu Raya (Pemira) Online yang diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU), kamis (23/8). Rekamrest News - Dua hari setelah pelaksanaan upacara menyambut hari kemerdekaan Indonesia, hari selasa kemarin (21/8) telah dimulai kegiatan lomba dalam rangka memeriahkan hari kemerdekaan Indonesia yang diikuti seluruh karyawan STIKes Respati yang bertempat dilapangan STIKes Respati Tasikmalaya. Sinta Fitriani, S.KM, M.KM, selaku Ketua Pelaksana lomba mengatakan, perlombaan tahun ini berbeda dengan perlombaan di tahun sebelumnya karena hanya diikuti karyawan. Sinta melanjutkan, kegiatan yang ia gelar hasil inisiatifnya sendiri ini sebagai salah satu agenda refreshing para karyawan, namun jika memungkinan terdapat m  ahasiswa yang tidak mudik selama liburan semester, dirinya berharap mahasiswa tersebut dapat berpartisipasi dalam perlomb

STIKes Respati Menggelar Yudisium Angkatan Ke-16

Gambar
Kaprodi D-III Kebidanan, Fenty Agustini, SST, M.K.M, sedang mengumumkan hasil Yudisium kepada seluruh mahasiswi D-III Kebidanan angkatan 2015, kamis (16/8). Rekamrest News - Tasikmalaya (17/8), setelah rapat Yudisium yang dihadiri seluruh jajaran akademisi, STIKes Respati menggelar Yudisium atau pengumuman kelulusan kepada seluruh mahasiswa tingkat akhir prodi S1 kesehatan masyarakat dan D-III Kebidanan pukul 13:00 wib yang dilaksanakan masing-masing prodi, kamis (16/8). Ketua STIKes Respati, Dadan Yogaswara, S.K.M, M.K.M menjelaskan, Yudisium merupakan pengumuman hasil keseluruhan proses belajar mahasiswa yang tertuang dalam transkrip nilai. Kemudian dari nilai keseluruhan itu akan dilihat syarat akademik mahasiswa yang bersangkutan, setelah menyelesaikan akademiknya akan dinyatakan lulus atau tidak lulus. Proses yudisium merupakan hasil dari rapat yang menghadirkan seluruh komponen, yaitu Pimpinan STIKes Respati, Pimpinan tingkat Prodi, penanggung jawab UPT, seperti kepala per